Wira Firmalinda, SKM, M.I.Kom | 24 September 2020 09:34:30 WIB | 880 kali dilihat.


INOVASI DAERAH : SILOLA MANIK (Sistem Pengelolaan Mahasiswa secara Elektronik) RS. JIWA PROF. HB SAANIN PADANG


Rumah Sakit Jiwa Prof. HB. Saanin Padang merupakan sebuah Rumah Sakit yang memiliki fasilitas dan pelayanan kesehatan jiwa terlengkap di Sumatera Barat. Rumah Sakit ini banyak melakukan kerjasama-kerjasama dengan berbagai instansi-instansi baik pemerintah maupun swasta. Salah satu bentuk kerjasama tersebut adalah dengan beberapa Universitas, Sekolah Tinggi dan Akademi yang mengirimkan mahasiswanya secara rutin untuk mempelajari ilmu perawatan jiwa maupun memfalisitasi praktek lapangan serta magang secara langsung. Bidang yang secara langsung menangani tentang Praktek klinik mahasiswa ini adalah Bidang Diklat dan Litbang. Kondisi saat ini pelayanan Bidang Diklat RS Jiwa dengan jumlah mahasiswa yang memanfaatkan layanan Bidang Diklat sekitar 2000 orang/tahun, masih dikelola secara manual yang mengakibatkan pembagian jadwal praktek mahasiswa tidak merata, adanya keluhan dari pihak institusi pengirim karena pengembalian nilai ke akademik/institusi pendidikan terlambat, monitoring & evaluasi pembimbing oleh diklat RSJ belum optimal. Hal ini disebabkan pemanfaatan teknologi informasi untuk pengolahan data mahasiswa tersebut belum optimal. Pengolahan data mahasiswa masih menggunakan MS.Office. Berdasarkan semua permasalahan yang ditemukan ini maka dirancanglah sebuah inovasi daerah untuk mendukung proses pengolahan data Bidang Diklat dan Litbang terutama pengelolaan mahasiswa yang sudah ada menjadi sistem eletronik dengan judul “SISTEM PENGELOLAAN MAHASISWA SECARA ELEKTRONIK” (humas_hbsaanin)


Share Berita :